Review Baterai HP Merk VIKING, Bagus kah, Real Capacity gak?
Kali ini Elppas mau sedikit review atau berbagi pengalaman menggunakan baterai merk Viking. Brand dengan tagline "Power your mobile gaming" ini cukup banyak dijual di marketplace Indonesia. Dan sepertinya mulai cukup terkenal di kalangan netizen smartphone Indonesia.
Ya ini juga merupakan salah satu request di chanel Youtube Elppastore, jadi saya coba beli baterai merk Viking ini.
Kalau dilihat dari kemasannya, Viking menawarkan "Europe Quality Cell", berbeda dengan Rakkipanda yang menggunakan "Cell Jepang", walaupun tetap aja Made in China.
Ok, sebelum review kita preview dulu..
Baterai yang kita gunakan ini adalah untuk Xiaomi Redmi 7A dengan spesifikasi sebagai berikut:
- Model: BN49
- Jenis cell: Li-Ion
- Kapasitas tertera pada label: 4100 mAh (Yang Ori Redmi 7A menggunakan baterai 4000 mAh)
- Berat: 48 gram (baterai ori bawaan 52 gram, jadi ada selisih sekitar 4 gram)
Harga: Rp. 98.000,- (Beli di Official Viking Shop).
Soal harga biasanya merk Viking ini lebih murah dari merk Vizz (119rb), Rakkipanda (129rb) dan Hippo (159rb).
Catatan, perlu diketahui:
- Rated baterai Redmi 7A itu 4000 mAh, itu adalah secara teorinya, sedangkan nilai Typical biasanya 3900 mAh itu rata-rata hasil produksi kurang lebih diangka 3900 mAh. Jadi setiap baterai bisa jadi isinya beda-beda dikisaran angka 3900 mAh bisa kurang bisa lebih dikit.
- Hal diatas perlu dipahami, jadi jika hasil uji menunjukan angka 3900 mAh berarti itu baterai bagus, bisa dikatakan REAL CAPACITY!
Lanjut kita masuk ke review saja ya..
Pengujian menggunakan 3 metode; secara hardware menggunakan Charger Doctor ini di cas dalam keadaan mati sehingga tingkat akurasi lebih presisi. AIDA64, saya pribadi kurang tau bagaimana cara mengukurnya. AccuBattery Pro, diukur saat di cas dalam keadaan ponsel menyala (masuk OS Android, dan harus menjalankan AccuBattery), dihitung minimal 5x ngecas.
Tes menggunakan:
- Charger Doctor: 3561 mAh
- AIDA64: 3960 mAh
- AccuBattery Pro: 3467 mAh
Rata-rata: 3663 mAh (ketiga angka diatas dijumlahkan dan dibagi 3).
Harga dibagi Rata-rata: Rp. 98.000/3662 = Rp. 26.75/mAh.
Battery Benchmark PCMARK
Berikut hasil pengujian baterai dengan PCMARK..
Update Pemakaian 11 Bulan
Apakah masih awet? Ya, tidak terasa sudah 11 bulan (Desember 2022 - Oktober 2023) berjalan baterai sejauh ini masih normal walaupun secara detailnya saya tidak pantau. Tapi tidak ada gejala drop atau rusak.
Update Pemakaian 15 Bulan
Tidak terasa sudah 15 bulan (Desember 2022 - Maret 2024) dan akhirnya baterai kembung, drop sering mati pada posisi diatas 10%.Kesimpulan menurut saya pribadi..
Untuk kapasitas baterai bisa dibilang tidak real, sedikit dibawah standar original bawaan, kurangnya sekitar 250mAh.
Kalau cari murah menurut saya worth-it, karena saya juga pernah menemukan baterai Vizz dan Hippo yang kapasitasnya dibawah kapasitas ori seperti itu padahal secara harga lebih mahal.
Kalau untuk pemakaian jangka panjang dan dukungan puran jual seperti klaim garansi, saya pribadi kurang tau karena baru seminggu pakai baterai merk Viking ini dan belum pernah klaim garansi juga.
Disclaimer (sanggahan)..
Ini hanya berdasarkan pengalaman pribadi saja. Jika kamu user yang mempunyai pengalaman lain, baik atau buruk dengan merk Viking, silahkan berbagi pengalaman di komentar.
Video
Semoga bermanfaat!!!
Posting Komentar untuk "Review Baterai HP Merk VIKING, Bagus kah, Real Capacity gak?"
Posting Komentar